7 Potensi Masalah di Pemilihan Umum (di Amerika)

vote-wwrong_1103

Ada 7 perkara yang dapat menjadi masalah pada waktu pelaksanaan pemilihan umum di Amerika tahun  2008. Demikian menurut majalah TIME.

7 Perkara tersebut adalah:

  1. The Database Dilemma
  2. ‘Mickey Mouse Registration’ and Polling Place Challenges
  3. Bad Forms
  4. The Voting-Machine Fiasco
  5. Unequal Distribution of Resources
  6. New Burdens of Proof
  7. Confusing Rules, Bad Information

Referensi

Kontroversi Jatuhnya Pesawat Malaysian Airlines Flight MH17

Kepingan kokpit MH17
Kepingan kokpit MH17

Jatuhnya pesawat Malaysian Airlines MH17 mengundang misteri. Mengapa pesawat itu jatuh? Apakah jatuh sendiri, karena bom atau ditembak jatuh? Bukti yang ada sampai saat ini mengindikasikan bahwa pesawat tersebut ditembak jatuh, bukan karena masalah teknis atau karena ledakan  bom. Setelah itu masih ada misteri lagi: siapakah yang menembak jatuh? Apakah rudal dari darat, atau rudal dari pesawat tempur? Apakah dari Rusia, Ukraina, atau pemberontak Ukraina pro Rusia?

Berikut ini beberapa kumpulan artikel seputar kontroversi siapa yang menembak jatuh pesawat tersebut.

Beberapa artikel yang menuding Rusia terlibat:

Beberapa artikel yang mengindikasikan keterlibatan Ukraina pada jatuhnya MH17:

Berita umum kerusuhan Ukraina

Referensi

 

Notebook / Laptop Sebagai Power Bank

Saat ini smartphone dan tablet sudah menjadi populer dan banyak dipakai menggantikan telepon genggam biasa.  Namun demikian, smartphone ini rata-rata memiliki kelemahan yaitu boros energi, sehingga baterenya cepat habis dibandingkan telepon genggam biasa.

Solusi saat ini yang sering dilakukan adalah menambah kapasitas batere dengan cara menggunakan power bank yang dapat digunakan untuk mengisi batere smartphone ketika kita sedang di perjalanan.  Namun adanya power bank ini berarti menambah lagi gadget yang perlu masuk ke dalam tas.

Bagi para kuli laptop yang malas menambah gadget lagi, bisa menggunakan laptop yang sudah ada sebagai power bank, dengan catatan smartphone yang dipakai menggunakan tegangan 5 volt dari port USB sebagai pengisi daya.

Berikut ini beberapa penampakan laptop yang dipakai sebagai power bank, ataupun pengganti charger kalau lupa membawa charger smartphone.

Berikut ini laptop Mac Book Pro sebagai powerbank:

Mac Book Pro sebagai powerbank
Mac Book Pro sebagai powerbank

Berikut ini Toshiba Portege sebagai powerbank:

Notebook Toshiba sebagai powerbank
Notebook Toshiba sebagai powerbank

Beberapa notebook dari Toshiba mempunya fitur sleep-and-charge, yaitu notebook tidak usah dinyalakan supaya dipakai sebagai charger. Untuk mengenal lebih jauh tentang fitur USB sleep & charge, dapat dibaca di situs Toshiba USB sleep & charge ports.

Fitur USB Sleep & Charge
Fitur USB Sleep & Charge. Lumayan !

Pada Toshiba Portege R835, port USB yang punya fitur sleep & charge diber tanda khusus, dan hanya 1 port USB saja yang mempunyai fitur ini.

Port USB Sleep & Charge pada notebook Toshiba
Port USB Sleep & Charge pada notebook Toshiba

Dengan fitur sleep & charge ini, cukup tancap saja kabel charger USB ke port sleep & charge tanpa perlu pusing apakah notebooknya dalam keadaan menyala atau mati.

Tentu saja menggunakan laptop sebagai powerbank memiliki kelemahan:

  1. mesti punya laptop
  2. batere laptop akan terpakai oleh smartphone
  3. umur batere laptop berkurang sedikit karena dipakai untuk mengisi batere smartphone

 

Review Casing Server 3U Agile ARMC3F2

Berikut ini adalah review casing server ARMC3F2 (3U) 3U dengan power supply 510 W A/PFC

Spesifikasi casing:

  • Material: Heavy Duty Preplated cold rolled steel
  • System board: 12″ x 13″ E-ATX / SSI EEB 3.6 compliant M/B
  • Cooling fan: Middle 3x80x25 mm fan, Rear 2x60x25 mm fan
  • Power Supply : ATX / EPS 12V PFC Single or Redundant power
  • Drive Bay: 6x 5.25″ (1+1) x 3.5″
  • Dimension: (WxDxH) : 482.6 x 660.4 x 133.35 mm
  • Gross weight : 18 kgs
  • Controls: SR 2-26 (Sliding Rail)

Berikut ini beberapa foto casing Agile ARMC3F2 tersebut:

Tampak depan dengan pintu terkunci
Tampak depan dengan pintu terkunci

 

 

Pintu depan dibuka
Pintu depan dibuka

Dari penampilan depan nampak kapasitas bay nya adalah 6 buah drive 5.25″ dan 1 buah 3.5″

Tampak Atas
Tampak Atas

Di sebelah bay 3.5″ eksternal nampak ada 1 lagi bay 3.5″ internal, sehingga total ada 2 buah bay 3.5″

Tampak Atas
Tampak Atas
Aksesoris sekrup dan bracket
Aksesoris sekrup dan bracket
Dua buah kipas 8cm di bagian belakang
Dua buah kipas 6cm di bagian belakang
Tiga buah kipas 8 cm di bagian tengah
Tiga buah kipas 8 cm di bagian tengah

Casing ini dibeli menyatu dengan sebuah power supply single (bukan redundant).

Power Supply
Power Supply

Tahap selanjutnya adalah mencoba merakit casing ini dengan motherboard dan hard drive.

Sejauh ini permasalahan yang dijumpai adalah power supply yang disediakan hanya punya konektor Molex , sehingga untuk memasang hard disk SATA perlu kabel konverter Molex to Sata converter seperti pada foto berikut:

Molex SATA converter
Molex SATA converter

 

Referensi

Review Casing Desktop Bitfenix Shinobi Window Black

Berikut ini beberapa foto dan komentar mengenai casing Desktop Bitfenix Shinobi Window Black.

bitfenix-shinobi-ghost-IMG_9261
Perbandingan ukuran Bitfenix Shinobi dengan Bitfenix Ghost

Casing Bitfenix Shinobi berukuran sedikit lebih kecil dibandingkan Bitfenix Ghost, nampaknya karena tidak dilengkapi dengan dudukan kipas atas, dan di bagian atas juga tidak disediakan tempat untuk menaruh hard disk. Konektor USB , headphone dan microphone tersedia di bagian atas sehingga cukup mudah dipakai, cocok untuk desktop yang ditaruh di lantai. Bagi yang menaruh desktop di meja mungkin lebih senang dengan konektor USB, mikrofon dan headphone di bagian depan.

Bagian dalam Bitfenix Shinobi
Bagian dalam Bitfenix Shinobi

Bagian dalam casing ini cukup untuk menampung power supply, mainboard dengan 7 slot PCIe, 8 hard disk 3.5″ dan 3 slot 5″ yang dapat dipakai untuk DVD / CD reader/writer. Di salah satu slot 5″ juga disediakan slot untuk menaruh hard disk 2.5″, sehingga kalau kita mau memasang SSD 2.5″ dapat menumpang salah satu slot 5″ yang disediakan, tidak usah menambah bracket khusus untuk hard disk / SSD 2.5″

Bitfenix Shinobi ini ada 2 versi: versi dengan windows transparan dan tanpa window transparan. Jika pakai window transparan, maka kita dapat melihat bagian dalam casing melalui sebuah window transparan. Versi dengan window sedikit lebih mahal dibandingkan versi tanpa window.

Casing ini sudah dilengkapi dengan 1 buah kipas pendingin casing dari Bitfenix yang tidak berisik.

Secara umum casing ini cukup bagus penampilannya.

 

 

Review Casing Desktop Bitfenix Ghost

Berikut ini review tentang casing desktop Bitfenix Ghost

Tampilan depan dengan filter dipasang
Tampilan depan dengan filter dipasang
Kipas depan dengan filter dibuka
Kipas depan dengan filter dibuka

 

 

Aksesoris sekrup
Aksesoris sekrup

Di bagian atas casing ada kotak yang dapat dibuka untuk menaruh hard disk tambahan. Sangat berguna untuk mengkopi file lewat hard disk.

Tempat hard disk atas
Tempat hard disk atas

 

Tempat hard disk di atas
Tempat hard disk di atas dengan hard disk 3.4″ terpasang

 

Drive bay 3.5" dan 2.5"
Drive bay 3.5″ dan 2.5″
Dudukan hard disk 3.5" dan 2.5" dari bahan plastik
Dudukan hard disk 3.5″ dan 2.5″ dari bahan plastik

 

 

Filter atas
Filter atas dalam keadaan tertutup

 

Dudukan kipas atas
Dudukan kipas atas dengan filter dibuka tanpa kipas
Dudukan kipas atas
Dudukan kipas atas dengan sebuah kipas 12 cm terpasang

 

Dudukan kipas atas
Dudukan kipas atas dengan sebuah kipas 12cm terpasang di posisi lainnya.

 

 

Power supply dan kipas bawah
Power supply dan kipas bawah

 

Kipas belakang
Kipas belakang

Kesan:

  • dudukan kipas 12cm sangat banyak, cocok untuk overclocking
  • casing ini memiliki bahan peredam yang mampu mengurangi suara
  • fitur menarik seperti tempat hard disk di bagian atas yang memudahkan memasang hard disk sementara tanpa perlu membuka casing
  • dudukan hard disk dari plastik secara thermal kurang bagus untuk membuang panas
  • kabel power maupun data hard disk SATA terlalu berdekatan dengan casing sehingga casing susah ditutup.
  • Obeng plus diperlukan untuk pemasangan motherboard, namun untuk pemasangan hard disk maupun DVD tidak memerlukan obeng (tool less)

Links

Review Casing Server 4U Enlight EN-4808

Berikut ini review saya tentang Casing Server 4U dari Enlight tipe EN-4808.

Specification:

  • Server Chassis : Economical Industrial 4U Rackmount
  • Dimension : 526 x 482.6 x 177.8 mm
  • M/B Form Factor : ATX, CEB, EEB (12″ x 13″)
  • Drive Bay Bracket for :
  • External : 5.25″ x 3 ; 3.5″ x 1
  • Internal : 3.5″ x 4 ; 2.5″ x 1

Penampilan depan dilengkapi dengan tutup yang dapat dikunci.

Casing Enlight 4808 tampak depan
Casing Enlight 4808 tampak depan

Seperti casing server pada umumnya, untuk membuka casing ini dari sisi atas. Untuk membuka casing perlu membuka dulu 2 sekrup kecil dan menekan 2 buah kenop karet di atas bersamaan, dilanjutkan dengan menggeser tutup ke belakang.

Tampak atas dengan tutup
Tampak atas dengan tutup

Beberapa sekrup yang dipasang di di sisi luar casing ukurannya sangat kecil, nampaknya supaya tidak mengganggu rak

Sekrup casing yang kecil sekali
Sekrup casing yang kecil sekali

Berikut ini tampilan setelah tutup atas dibuka. Di bagian depan kanan adalah tempat DVD dan hard disk yang dapat diakses dari bagian depan. DI bagian depan kiri ada beberapa tombol dan lampu indikator, serta di bagian dalamnya ada rak hard disk internal

Casing Enlight 4808 tampak atas
Casing Enlight 4808 tampak atas

Berikut ini tampak belakang casing dalam keadaan kosong.

Tampak belakang dalam keadaan kosong
Tampak belakang dalam keadaan kosong

 

 

Bersama casing ini disertakan juga beberapa aksesoris sekrup dan riser untuk memasang motherboard dan hard disk.

Aksesoris sekrup dan riser yang disertakan
Aksesoris sekrup dan riser yang disertakan

Casing berukuran 4U ini dapat menggunakan power supply ATX standar. Pada waktu paket pembelian menggunakan power supply Enlight Black Silver 600W. Di bagian belakang juga sudah disertakan 2 buah kipas 8 cm

Power supply ATX dan kipas belakang
Power supply ATX dan kipas belakang

Untuk memasang motherboard ke casing tentunya diperlukan dudukan. Pada casing ini ada 2 macam dudukan, pertama adalah riser yang sudah menyatu dengan casing dan tidak dapat diubah-ubah. Dudukan tipe pertama ini  ada 2 buah, dan menggunakan sekrup yang besar.

Riser built in
Riser built in

Dudukan tipe kedua adalah yang terbuat dari kuningan dan disekrupkan ke casing. Dudukan ini dapat dipindah-pindah tergantung motherboard yang dipakai. Sekrup yang dipakai pada dudukan ini berbeda dengan yang dudukan tipe pertama, menggunakan sekrup ukuran sedang sama seperti yang dipakai pada hard disk.

Riser kuningan dan sekrupnya
Riser kuningan dan sekrupnya

Pada casing juga terdapat sakelar yang dipakai sebagai intrusion detection kalau-kalau casing dibuka.

Microswitch casing
Microswitch casing

Casing ini dilengkapi dengan dudukan DVD dan hard disk yang dapat dipasangi 3 buah DVD ukuran 5″ dan 1 buah Floppy Disk ukuran 3.5″. Tentu saja dapat juga dipakai untuk hard disk 3.5″ dan 2.5″ jika dilengkapi dengan bracket yang sesuai.

Tempat hard disk dan DVD Eksternal
Tempat hard disk dan DVD Eksternal

Casing ini dilengkapi dengan dudukan hard disk internal dari logam yang dapat memuat 4 buah hard disk ukuran 3.5″ dan 1 buah hard disk 2.5″. Bahan logam ini juga bagus untuk memindahkan panas dari hard disk.

Tempat hard disk internal
Tempat hard disk internal dengan 1 hard disk 3.5″ dan 1 buah SSD 2.5″
Tempat hard disk internal penuh
Tempat hard disk internal penuh, dengan 4 hard disk 3.5″ dan 1 buah SSD 2.5″

Berikut ini casing yang sudah diisi dengan motherboard Asus H87 Pro yang berukuran ATX dengan 7 buah slot PCI/PCIe.

Tampak atas dengan mainboard Asus H87 Pro
Tampak atas dengan mainboard Asus H87 Pro

Berikut ini tampak belakang casing setelah dipasangi motherboard dan power supply. Siap dinyalakan dan ditest.

Tampak belakang dengan motherboard Asus H87 Pro
Tampak belakang dengan motherboard Asus H87 Pro

Casing ini dibeli satu paket dengan power supply tipe Black Silver 600W dari Enlight. Dari beberapa review yang dibaca, power supply ini harganya termasuk premium (Rp 700 ribu ~ Rp 800 ribu). Dari penampilannya menggunakan kipas 12 cm yang relatif tidak berisik dibandingkan kipas 8 cm, dan cukup berat yang menandakan heat sink yang dipakai cukup ‘serius’.

Power Supply Enlight Black SIlver 600W
Power Supply Enlight Black SIlver 600W
Power Supply Enlight Black SIlver 600W
Power Supply Enlight Black SIlver 600W

Dari hasil percobaan sistem dapat bekerja dengan baik, dan power supply juga relatif tidak berisik.

Kesan-kesan

  • Casing mudah dibongkar pasang
  • Pemasangan motherboard maupun hard disk mudah, cukup dengan sebuah obeng plus yang besar.
  • Sekrup untuk memasang motherboard ke casing cukup membingungkan, karena menggunakan 2 macam sekrup yang tipenya berbeda.
  • Power supply Black Silver 600W yang disertakan tidak berisik.

Alasan Self-hosting wordpress lebih baik daripada blogspot

wordpress-index

Berikut ini ada 3 alasan mengapa membuat website dengan software WordPress yang diinstall sendiri lebih baik daripada menggunakan blogspot.com:

  1. WordPress lebih fleksibel
  2. Banyak plugin yang bisa kita pasang sendiri
  3. Banyak teknik Search Engine Optimization yang dapat kita lakukan

WordPress Lebih Fleksibel

WordPress tersedia sebagai perangkat lunak open source melalui WordPress.org (meskipun banya perusahaan hosting memiliki prosedur instalasi satu-klik). Sebuah situs web yang dikelola sendiri memungkinkan individu atau perusahaan untuk membuat website  sendiri di domain mereka sendiri yang memungkinkan kontrol penuh pada setiap aspek website tersebut.

Data WordPress disimpan dalam format XML yang standarnya terbuka, dan memungkinkan tersebut untuk ditransfer ke instalasi WordPress lain atau ditransfer ke sistem manajemen konten lainnya. Tidak seperti blogger.com, kustomisasi template dan program di WordPress dapat dilakukan dengan bebas. Jika Anda perlu mengubah template Anda, Anda tidak perlu mulai dari awal.

Plugin WordPress

Ada banyak plugin yang tersedia untuk WordPress yang dapat menambahkan kemampuaan pada  website Anda. Proses instalasi plugin pada WordPress sangat mudah karena fasilitas tersebut sudah built-in pada WordPress. Sangat mudah untuk mencari dan menginstal lebih dari 24.000 plugin yang tersedia.

Memilah-milah 24.000 plugin tidak cukup di artikel ini, berikut ini beberapa plugin terbaik WordPress terbaik:

  • Akismet – Plugin ini memeriksa komentar di artikel anda untuk melihat apakah komentar tersebut terlihat seperti spam atau tidak. Semua instalasi WordPress baru sudah memasukkan plugin ini secara default, anda hanya perlu mengaktifkannya.
  • WordPress SEO – Ini Memungkinkan Anda untuk memberikan halaman Anda judul yang ramah SEO, homepage deskripsi, dan kata kunci.
  • Contact Form 7 : Plugin ini dapat mengelola beberapa bentuk dan kontak berikut dan memungkinkan anda menyesuaikan dengan kebutuhan anda.
  • Galeri Foto NextGEN:  – NextGen Gallery adalah slideshow gambar Plugin populer yang memungkinkan Anda untuk mempublikasikan gambar dengan cara yang elegan.

SEO (Search Engine Optimization )

Anda dapat dengan mudah membuat website yang tepat untuk arsitektur SEO. Posting WordPress dan halaman dapat dikategorikan menggunakan kategori dan tag. Menghubungkan posting entre dan halaman dapat dilakukan dalam WordPress Mudah. Secara default, blog WordPress yang dioptimalkan untuk penyedia pencarian Seperti Google, Yahoo dan Bing.

WordPress dilengkapi dengan fitur self-ping itu Mengirim ping ke mesin pencari beberapa, direktori blog, website dan RSS feed setiap kali Anda memperbarui blog Anda. Setiap kali Anda menulis posting emas senang untuk menambahkan website Anda, WordPress secara otomatis ping panggilan dan mesin pencari untuk mengunjungi website Anda. Anda dapat aussi penggunaan plug-in untuk memperluas luasnya jangkauan website Anda.

Sumber:

Analisa Harga Dan Resolusi Monitor Dell

Pada tulisan ini saya bermaksud untuk menganalisa korelasi antara harga dan kemampuan monitor (ukuran dan resolusi) untuk monitor buatan Dell.

Berikut data mentah tipe dan harga, yang didapat dari situs rakitan.com (http://www.rakitan.com/kategori.php?id=36)

Tipe Ukuran Resolusi X Y Referensi
Tipe Layar Jumlah Pixel Harga
DELL 2007FP Square Ultra Sharp Size 20 inch 20 UXGA 1600 1200 Referensi TN 1920000 3567000
DELL E2011 Size 20 inch 20 HD+ 1600 900 Referensi TN 1440000 1479000
DELL IN2030M Dot Matrix 20 HD+ 1600 900 Referensi TN 1440000 1175000
DELL S2009W Size 20 inch 20 HD+ 1600 900 Referensi TN 1440000 1080000
DELL P2212H LED Size 21 inch 21,5 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 1698000
DELL S2240L LED Size 21 inch 21,5 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 1786000
DELL ST2220T Touch Screen Size 21 inch 21,5 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 3518000
DELL E2211H LED Size 22 inch 22 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 1825000
DELL ST2220 LED Size 22 inch 22 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 1684000
DELL Alienware AW2310 Size 23 inch 23 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 4782000
DELL S2330MX LED Size 23 inch 23 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 1879000
DELL ST2320L LED Full HD Size 23 inch 23 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 1840000
DELL U2312HM LED IPS Size 23 inch 23 FHD 1920 1080 Referensi IPS 2073600 2728000
DELL P2411H/P2412H LED Size 20 inch 24 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 2347000
DELL ST2420L LED Full HD+HDMI Size 24 inch 24 FHD 1920 1080 Referensi TN 2073600 2191000
DELL U2410 IPS LED Size 24 inch 24 WUXGA 1920 1200 Referensi IPS 2304000 5954000
DELL U2412M LED IPS Size 24 inch 24 WUXGA 1920 1200 Referensi IPS 2304000 3172000
DELL U2711 IPS Size 27 inch 27 WQHD 2560 1440 Referensi IPS 3686400 7881000
DELL U2713 IPS Size 27 inch 27 WQHD 2560 1440 Referensi IPS 3686400 6515000
DELL U3011 Size 30 Inch 30 WQXGA 2560 1600 Referensi IPS 4096000 14728000

Berikut ini perbandingan antara harga dan ukuran monitor dalam bentuk grafik:

Perbandingan Harga Dan Ukuran Monitor Dell
Perbandingan Harga Dan Ukuran Monitor Dell

Pada grafik tersebut tanda biru menyatakan monitor tipe TN (Twisted Nematic), sedangkan warna merah menyatakan monitor tipe IPS (In Plane Switching). Nampak bahwa secara umum monitor tipe IPS lebih mahal daripada tipe TN untuk ukuran monitor yang sama. Trend yang jelas adalah monitor yang lebih besar harganya lebih mahal, namun tidak selalu demikian..

Pada grafik tersebut nampak ada beberapa anomali, ada monitor TN yang harganya lebih mahal daripada monitor TN lainnya, malah ada yang lebih mahal daripada monitor IPS pada ukuran monitor yang sama.

Anomali pada ukuran 20″ adalah “,  Size 20 inch”, resolusinya adalah 1600 x 1200, berbeda dengan monitor 20″ lainnya yang mempunyai resolusi 1600 x 900

Anomali pada ukuran 23″ adalah “DELL Alienware AW2310 , Size 23 inch”, monitor ini mempunyai waktu respon yang sangat cepat (3ms), dikhususkan untuk gaming.

 Referensi